Melanjutkan cerita saya kemaren.
Baru saja saya curhat mengenai "kenegatifan" saya, Allah memberi petunjuk dari pintu yang tidak saya duga-duga.
Kemarin Jumat, 4 April, setelah menulis masalah dan harapan saya, saya tinggal untuk mengikuti pelatihan merchandising di kantor. Pas jam 11.30, kami break sebentar untuk mengikuti sholat Jumat.
Seperti biasa, setiap kali Jumatan, kantusk hebat selalu melanda... hehehe. Malah kadang saya sampai tertidur. Kali inipun terjadi lagi. Pas di tengah-tengah khotbah saya terbangun. Tahu tidak apa yang pertama kali ditangkap telinga saya saat terbangun?
Sang Khotib menasehatkan tentang hati !
Ya, Sang Khotib menunjukkan ciri-ciri hati yang negatif, hati yang positif, dan kiat-kiat untuk selalu menjaga hati. Wah, terus terang saya menyesal, kenapa saya ketiduran tadi. Tapi Allah memang Maha Besar. Di sisa khotbah itupun saya masih bisa mendengarkan nasehat-nasehat yang dianjurkan.
Intinya, kita tidak boleh melakukan hal-hal yang negatif, bahkan berpikirpun jangan. Karena hanya dengan memikirkannya sudah merupakan undangan bagi aura negatif untuk masuk. Selalu berpikir dan bertindak positif. Kemudian terakhir, kita jaga hati kita.
Caranya pun hanya 3. Ya cukup 3 saja :
- Selalu berdzikir kepada Allah
- Sering-seringlah membaca Al-Quran (Bahkan menurut pak ustad, membaca Al Quran 50 ayat saja sehari semalam, akan menyelamatkan hati kita).
- Berkumpullah dengan majlis2 dan pengajian2.
Yakinlah, keseriusan hati dalam berdoa akan dijawab Allah dari pintu yang tidak akan pernah kita duga.
Salam hangat,
Dani
0 comments:
Post a Comment